Sabtu, 28 Maret 2020

Kesadaran Roh

Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh (Galatia 5:25).

Ada dunia roh yang lebih besar dari dunia fisik ini. Dunia fisik merupakan wilayah atau bagian dari dunia roh. Alkitab berkata bahwa Allah adalah Roh, dan Dia menciptakan segala sesuatu; artinya ada hubungan roh dengan segala sesuatu yang dibuat Allah. Tidak ada yang terlepas dari Dia. Jadi, dalam dunia roh, Dia menciptakan wilayah bagi manusia fisik, meskipun manusia itu sendiri adalah makhluk roh.

Allah memberi manusia tubuh fisik untuk hidup, jadi wilayah fisik adalah bagian dari spiritual-Nya. Jadi, bumi bukanlah keberadaan yang terpisah dari dunia Allah. Ingat, dalam Kejadian 1:2, Alkitab mengatakan Roh Allah bergerak di atas permukaan air. Roh Allah diinkubasi di atas keadaan yang kacau, yang berarti bumi itu dalam cakupan atau jangkauan Roh dan diatur oleh Roh. Banyak orang, karena mereka tidak menyadari hal ini dan karena mereka belum memahami pentingnya hal itu, membatasi hidup mereka pada wilayah duniawi di dunia ini. Mereka tidak menyadari bahwa ada aktifitas yang lebih besar di dunia roh.

Untuk setiap orang di antara kita yang dilahirkan kembali, Alkitab memberitahukan kita untuk hidup dalam Roh. Bagaimanakah berjalan dalam Roh? Yaitu berjalan dalam terang Firman Allah, berjalan sesuai dengan prinsip Kerajaan. Sadarilah bahwa engkau hidup, dan berasal dari dunia lain, dunia sorga yang lebih besar dari dunia ini. Kesadaran itu akan menempatkanmu mengatasi unsur-unsur, kegagalan, frustrasi, kegelapan, dan korupsi di dunia fisik ini.

Hidup adalah spritualitas, dan kita hidup di dua dunia. Tetapi kebanyakan orang, setiap hari, hanya sadar akan dunia fisik. Inilah sebabnya banyak orang mengalami kesakitan dan penderitaan; korban penyakit yang tidak dapat disembuhkan, karena mereka tidak dapat mengendalikan kehidupan dari roh. Alkitab berkata bahwa engkau ada di dunia, tetapi bukan dari dunia. Engkau dilahirkan setelah Kristus, manusia dari sorga; oleh karena itu, engkau mempunyai gambaran sorgawi. Engkau berasal dari Kerajaan Anak Allah yang kekasih. Haleluya! Dan di Kerajaan itu, kita bergerak dengan prinsip ilahi; strategi dan senjata perang kita bukan dari dunia ini (2 Korintus 10:4). Kita memerintah karena anugerah melalui kebenaran, dan kita menang dengan, dan melalui Firman. Haleluya!


PENGAKUAN: Sudut pandang pengertianku tercerahkan untuk mengenali kemampuan ilahiku di dalam Kristus, dan untuk memahami dan mengerti realitas rohani Kerajaan sorgawi tempat di mana aku menjadi bagiannya, dalam Nama Yesus. Amin!

AYAT RENUNGAN:
Roma 8:9-10; Roma 8:13-14


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Lukas 7:36-50 & Yosua 1-2

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Roma 3:26-31 & Mazmur 98-100