Rabu, 23 September 2020

Hidup Di Dalam Kristus

Jadi oleh karena, kamu telah menerima Kristus Yesus sebagai Tuhan, hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia (Kolose 2:6 NIV).

Sebelum kita meninjau penyerahan Paulus yang menakjubkan dalam ayat di atas, marilah kita membaca apa yang dia katakan dalam ayat ke-20: “Apabila kamu telah mati bersama-sama dengan Kristus dan bebas dari roh-roh dunia, mengapakah kamu menaklukkan dirimu pada rupa-rupa peraturan, seolah-olah kamu masih hidup di dunia” (Kolose 2:20). Perhatikan komunikasinya yang luar biasa; ia mengatakan bahwa orang Kristen tidak hidup di dunia ini; di dalam kehidupan alami ini. Lalu dimana orang Kristen hidup? Orang Kristen hidup di dalam Kristus!

Kristus adalah rumah dan lingkungan baru bagi orang yang telah dilahirkan kembali. Perhatikan 2 Korintus 5:17; dikatakan, “jadi siapa yang ada dalam Kristus...”; Kristus adalah sebuah tempat. Engkau tidak seharusnya dipengaruhi, diperintah atau diatur oleh dunia ini, karena engkau tinggal di lingkungan yang berbeda.

Di dalam lingkungan itu, semuanya sempurna; tidak ada kegagalan, kelemahan, kekalahan, sakit penyakit, kemiskinan atau apapun yang gelap. Kita hanya memiliki kemuliaan dan kebenaran Allah. Sekarang engkau dapat memahami dengan lebih baik apa yang telah kita baca dalam ayat pembuka; “Jadi oleh karena, kamu telah menerima Kristus Yesus sebagai Tuhan, hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia.” Hidup di dalam Kristus adalah hidup di dalam Kerajaan Surga di bumi, dengan penguasaan mutlak atas keadaan; terlindung, dipelihara dan dilindungi oleh kuasa Ilahi-Nya. Haleluya!


DOA: Kristus adalah rumahku; Kristus adalah hidupku, dan Kristus adalah segalanya! Di dalam Dia aku hidup, dan bergerak dan memiliki keberadaanku. Kemuliaan-Nya adalah semua yang aku lihat, miliki dan alami. Aku tidak tunduk pada keadaan; Sebaliknya, aku memerintah dan menyatakan kemuliaan dan kebenaran Kristus, dalam Nama Yesus. Amin.

AYAT RENUNGAN:
Filipi 3:20-21 AMPC; Roma 8:1; 2 Korintus 5:17


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Efesus 1:1-14 & Yesaya 11-12

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: 1 Timotius 6:1-16 & Yeremia 41