Rabu, 24 Februari 2021

Visualisasikan Firman Tuhan Dalam Gambaran Nyata

Sebab kami tidak memperhatikan yang kelihatan, melainkan yang tak kelihatan, karena yang kelihatan adalah sementara, sedangkan yang tak kelihatan adalah kekal (2 Korintus 4:18).

Ketika engkau mempelajari Alkitab, belajarlah melakukannya dengan gambar, lihatlah dengan mata rohmu; percaya dan bertindak sesuai dengan itu. Berkat-berkat yang diambil oleh rohmu itu akan terwujud dalam hidupmu. Oleh karena itu, saat engkau mendengarkan, atau mempelajari Firman, visualisasikan kemenangan, kemakmuran, kesehatan, kedamaian, kemajuan, dan keberhasilanmu dari dalam, dan tegaskan sesuai dengan itu.

Sebelum kemuliaan dan kemenangan yang engkau inginkan termanifestasikan secara fisik di dalam hidupmu, engkau harus melihatnya terlebih dahulu dalam dirimu. Setelah engkau bisa melihatnya dari dalam, maka itu milikmu. Engkau tidak pernah bisa memilikinya di luar jika sebelumnya engkau belum memilikinya di dalam. Di situlah banyak orang yang telah melewatkannya. Mereka ingin melihat terlebih dahulu dengan mata fisik mereka sebelum menyebutnya nyata; itu bukan iman. Iman menyebut nyata apa yang tidak dilihat oleh indera fisik.

Misalnya, Tuhan berfirman kepada Abraham, “Karena itu namamu bukan lagi Abram, melainkan Abraham, karena engkau telah Kutetapkan menjadi bapa sejumlah besar bangsa…” (Kejadian 17:5-6). Abraham pertama harus memvisualisasikan dirinya sebagai bapa dari banyak bangsa. Pada saat Tuhan berbicara kepadanya, dia berusia sembilan puluh sembilan tahun, dan Sarah isterinya, sama-sama tua dan mandul.

Namun demikian, Alkitab berkata, “tetapi terhadap janji Allah ia tidak bimbang karena ketidak percayaan, malah ia diperkuat dalam imannya dan ia memuliakan Allah” (Roma 4:20). Dalam Kejadian 15:5, Tuhan telah berfirman kepadanya, “…Coba lihat ke langit, hitunglah bintang-bintang, jika engkau dapat menghitungnya. Maka. Demikianlah banyaknya nanti keturunanmu.” Abraham percaya. Dia melihat gambaran dari keturunannya — sejumlah bintang-bintang — dari dalam.

Apa yang engkau inginkan dalam hidupmu hari ini? Apakah engkau menginginkan seorang anak? Lihatlah bahwa anak itu ada di dalammu terlebih dahulu. Apakah pertumbuhan dan perluasan gerejamu? Pekerjaan atau bisnis baru? Pertama-tama, ciptakan gambarannya dan miliki gambaran itu di dalam roh dan bersama rohmu, karena hal itu sudah nyata di alam roh. Haleluya!


DOA: Bapa terkasih, terima kasih atas karunia untuk memahami berkat-berkat indah yang telah Engkau siapkan bagiku untuk dinikmati dalam Kristus. Aku memvisualisasikan kemenangan, kemakmuran, kesehatan, kedamaian, kemajuan, dan keberhasilan dalam Firman-Mu melalui kuasa Roh Kudus, dan mengambil alih realitas ini melalui proklamasi imanku. Rancangan itu telah jatuh kepadaku di tempat-tempat yang menyenangkan, dan memang, aku memiliki warisan yang baik. Haleluya!

AYAT RENUNGAN:
Pengkhotbah 3:11; Kejadian 13:14-15; Kejadian 15:5-6


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Markus 6:30-56 & Imamat 25

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Matius 17:14-21 & Keluaran 5