Minggu, 23 Mei 2021

MENGALAMI KEMENANGAN OLEH FIRMAN TUHAN

Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar (2 Timotius 3:1).

Di dalam kitab Ezra pasal 6, orang-orang Israel memutuskan untuk membangun rumah Allah sekembalinya mereka dari pengasingan. Alkitab mengatakan kepada kita bahwa saat mereka membangunnya, mereka bernubuat. Ezra 6:14 mengatakan kepada kita bagaimana mereka berhasil membangunnya: “…mereka melanjutkan pembangunan itu dengan lancar digerakkan oleh nubuat nabi Hagai dan nabi Zakharia bin Ido.”

Pada bagian akhir dari ayat itu dikatakan, “Mereka menyelesaikan pembangunan menurut perintah Allah Israel dan menurut perintah Koresh, Darius dan Artahsasta, raja-raja negeri Persia.” Ini mendalam, instruktif dan mencerahkan. Mereka berhasil didalam pekerjaan mereka; mereka membangunnya dan menyelesaikannya, sesuai dengan perintah Allah Israel, dan instruksi raja-raja Koresh, Darius dan Artahsasta, yang merupakan raja Persia pada waktu yang berbeda.

Tetapi para nabi itu menyebabkan hal itu terjadi melalui pesan mereka. Para nabi itu membawa Firman Tuhan kepada mereka. Pelayanan Firman sangat penting dalam kehidupan kita; itu tak terpisahkan dari setiap keberhasilan. Itu sebabnya kami membawa Firman kepadamu setiap hari melalui renungan ini, untuk memperkuatmu, terutama di hari-hari gelap ini.

Kita tidak digerakkan oleh apa yang terjadi di dunia saat ini, karena kita tahu bahwa dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang (Roma 8:37). Kita menang dengan Firman Tuhan. Kemuliaan, kemenangan, dan kesuksesan kita telah ditakdirkan sebelumnya bahkan sebelum dunia dijadikan.

Kita sadar bahwa kekacauan dan keruwetan yang terjadi saat ini di seluruh dunia adalah hasil karya setan. Dia mencoba untuk melemahkan bangsa dan ekonomi kita. Namun Allah sekali-kali tidak akan meninggalkanmu. Dia terus memberikan Firman-Nya untuk menuntun, mendorong dan menguatkan engkau. Melalui pelayanan Firman, kebijaksanaan dan keterampilan yang engkau butuhkan untuk menjadi pemenang diimpartasikan kepadamu.

Teruslah belajar dan merenungkan Firman Allah; itu akan tumbuh perkasa dalam dirimu dan menang. Engkau akan menjadi keajaiban bagi duniamu, engkau menangatas situasi dan keadaan, hidup diatas setan dan elemen-elemen dunia ini.


PENGAKUAN: Terima kasih kepada Allah, yang selalu memberikan kepadaku kemenangan di dalam Kristus, dan membuat aku menerima perwujudan pengetahuan-Nya di setiap tempat! Aku memiliki kehidupan berkemenangan yang konsisten dan terus-menerus dalam Kristus, karena Allah telah membesarkan aku, dan membuat aku duduk bersama dengan Kristus di tempat-tempat surgawi, dengan kuasa mengatasi krisis, dunia dan setan. Terpujilah Tuhan!

AYAT RENUNGAN:
Amsal 4:18; Yohanes 16:33; Kisah Para Rasul 20:32


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Yohanes 11:1-16 & 2 Raja-Raja 10-12

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Markus 12:18-27 & Bilangan 26