Sabtu, 28 Agustus 2021

PEMBERIAN KEHIDUPAN KEKAL

Dan inilah kesaksian itu: Allah telah mengaruniakan hidup yang kekal kepada kita dan hidup itu ada di dalam Anak-Nya (1 Yohanes 5:11).

Ketika engkau percaya kepada Injil Yesus Kristus dan menerima Dia sebagai Tuhan atas hidupmu, Dia memberikan kehidupan kekal dalam rohmu. Kehidupan kekal adalah sifat Allah; jenis kehidupan Allah. Kekristenan diawali dengan pemberian kehidupan dan sifat Allah ke dalam roh manusiamu, tepat setelah engkau dibangunkan kepada kebapaan Allah; engkau menjadi hidup dalam Tuhan! Itu juga merupakan bukti bahwa engkau berada dalam Kerajaan anak Allah yang terkasih.

Alkitab mengatakan kita dipindahkan dari kuasa kegelapan kepada Kerajaan Anak Allah (Kolose 1:13). Engkau hidup dalam Kerajaan Allah sekarang; dan engkau memiliki kehidupan kekal sekarang. Tetapi jika engkau tidak menyadari realita ini, engkau tidak dapat hidup dengan kehidupan Kerajaan; engkau akan hidup sebagai manusia biasa.

Sekarang, karena engkau sudah lahir baru, kekekalan mengambil alih kebinasaan: “Karena itu aku sabar menanggung semuanya itu bagi orang-orang pilihan Allah, supaya mereka juga mendapat keselamatan dalam Kristus Yesus dengan kemuliaan yang kekal” (2 Timotius 2:10). Engkau tidak memiliki dua sifat; engkau hanya punya satu sifat, dan itu adalah kehidupan yang tidak binasa dan sifat Allah. Engkau adalah makhluk ilahi yang terbungkus dalam tubuh manusia; lahir dari Firman Allah.

Jangan berpikir engkau adalah pribadi biasa atau sama seperti tetanggamu yang tidak lahir baru, hanya karena engkau memiliki tubuh fisik yang sama dengannya. Tidak; engkau adalah bagian dari sifat ilahi. Engkau ada dalam tingkat Allah; itu adalah pekerjaan-Nya; Dia bertekad untuk terjadi demikian. Itulah yang Yesus lakukan: Dia datang untuk memberikan kita kehidupan kekal dan menjadikan persekutuan dengan Allah itu mungkin; dan Dia menggenapinya. Haleluya!


PENGAKUAN: Aku adalah bagian dari sifat ilahi; bersekutu dengan Tuhan. Rohku telah dikaruniakan kehidupan kekal – jenis kehidupan Allah! Oleh karena itu, aku hidup dalam dunia yang tidak fana, tidak binasa, dipenuhi sukacita, damai dan kemuliaan kekal; berkuasa dan memerintah atas setan, penghulu-penghulu jahatnya, dan elemen-elemen dunia ini. Amin.

AYAT RENUNGAN:
Yohanes 10:10; 1 Yohanes 5:11-12


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: 1 Korintus 12 & Mazmur 146-150

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Luke 19:20-27 & 1 Samuel 16