Senin, 20 Juni 2022

KITA ADALAH ORANG YANG DIA UTUS

Sebab Alah mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus dengan tidak memperhitungkan pelanggaran mereka. Ia telah mempercayakan berita pendamaian itu kepada kami (2 Korintus 5:19).

Setiap orang Kristen dipanggil untuk masuk ke dalam pelayanan pendamaian. Artinya kita dipanggil untuk memenangkan jiwa-jiwa. Dan dalam menjalankan pelayanan pendamaian itu kita tidak sendiri. Tuhan sedang bekerja bersama kita — menggenapi firman dengan tanda-tanda yang menyertai.

Kita adalah saksi-Nya kepada dunia bahwa Yesus adalah Tuhan yang menyatakan diri-Nya di dalam daging. Dia mengirim kita ke seluruh dunia, untuk memberitahu mereka bahwa Tuhan tidak memperhitungkan pelanggaran mereka. Tidak ada seorang pun di dunia saat ini yang menderita atau akan masuk neraka karena dosa-dosanya. Mengapa? Yesus sudah membayar hukuman penuh atas dosa untuk semua orang.

Apakah dengan demikian dosa diizinkan? Dengan tegas tidak! Tetapi penting bagi kita untuk melihat dari sudut pandang Tuhan dan meletakkan segala sesuatu pada tempatnya.

Tahukah engkau bahwa Yesus pergi ke neraka? Dia melakukannya demi kita karena dosa-dosa kita ditanggungkan kepada-Nya. Dia menderita dengan demikian tidak ada orang yang perlu menderita. Satu-satunya alasan seseorang akan dihukum dan masuk neraka adalah karena ketidaktahuan dan penolakan akan keselamatan di dalam Yesus Kristus. Kemudian, mereka akan menghadapi penghakiman, karena mereka tidak menerima apa yang telah dibayar untuk mereka — pengorbanan darah Yesus — untuk itulah alasan ada neraka dan lautan api.

Tetapi bukan kehendak Tuhan bahwa ada yang binasa dan masuk neraka. Itulah sebabnya Dia mengutus kita untuk memberitahu mereka siapa Yesus itu dan apa yang telah Dia lakukan untuk mereka. Mereka hanya dapat mengetahui, percaya, dan menerima hidup yang kekal jika kita membawa pesan itu kepada mereka: “Sebab barang siapa berseru kepada Tuhan akan diselamatkan. Tetapi bagaimana mereka dapat berseru kepadaNya, jika mereka tidak percaya kepada Dia. Bagaimana mereka dapat percaya kepada Dia, jika mereka tidak mendengar tentang Dia. Bagaimana mereka mendengar tentang Dia, jika tidak ada yang memberitakan-Nya? Dan bagaimana mereka dapat memberitakan-Nya jika mereka tidak diutus? Seperti ada tertulis: ‘Betapa indahnya kedatangan mereka yang membawa kabar baik!’” (Roma 10:13-15). Kitalah orang yang Dia utus. Yesus berkata dalam Yohanes 20:21, “…Damai sejahtera bagi engkau! Sama seperti Bapa mengutus Aku, demikian juga sekarang Aku mengutus engkau.” Haleluya! Kita membawa pesan-Nya yaitu tentang kasih, keselamatan dan kebenaran.


PENGAKUAN: Hari ini, melalui aku, terang Tuhan bersinar sangat terang, membebaskan manusia dari kegelapan menuju terang, dan dari kuasa setan kepada Tuhan. Aku berkomitmen untuk memberitakan Injil agar manusia dapat menerima kehidupan dan kebenaran dan harapan yang diberkati dalam Kristus Yesus. Amin.

AYAT RENUNGAN:
2 Timotius 4:1-2; Markus 16:15-16; 2 Petrus 3:9


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Kisah Para Rasul 9:1-31 & 2 Tawarikh 35-36

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: 2 Korintus 6:11-18 & Yesaya 7