Selasa, 12 Juli 2022

TANYAKAN PERTANYAAN YANG TEPAT

Jawab Gideon kepada-Nya: “Ah, tuanku, jika TUHAN menyertai kami, mengapa semuanya ini menimpa kami? Di manakah segala perbuatan-perbuatan-Nya yang ajaib yang diceritakan oleh nenek moyang kami kepada kami, ketika mereka berkata: Bukankah TUHAN telah menuntun kita keluar dari Mesir? Tetapi sekarang TUHAN membuang kami dan menyerahkan kami ke dalam cengkeraman orang Midian (Hakim-hakim 6:13).

Dalam hidup, ada orang yang menanyakan pertanyaan yang keliru atau meminta permohonan yang keliru. Ada sesuatu yang membuat mereka menanyakan pertanyaan yang keliru ketika mereka berkesempatan menanyakan pertanyaan. Namun engkau dapat menanyakan pertanyaan yang tepat. Ada pertanyaan tepat yang akan menuntunmu kepada jawaban yang bermanfaat. Hingga engkau belajar mengajukan pertanyaan yang tepat, engkau tidak akan menemukan jawaban berarti yang dapat melontarkanmu maju jauh kedepan.

Tuhan ingin engkau mengajukan pertanyaan yang tepat. Suatu waktu ketika bangsa Israel dikepung oleh bangsa lain, malaikat muncul dihadapan Gideon dan menyampaikan salam, “Tuhan menyertai engkau, ya pahlawan yang gagah berani.” Gideon menimpali, “Ah, tuanku, jika TUHAN menyertai kami, mengapa semuanya ini menimpa kami? Di manakah segala perbuatan-perbuatan-Nya yang ajaib yang diceritakan oleh nenek moyang kami kepada kami, ketika mereka berkata: Bukankah TUHAN telah menuntun kita keluar dari Mesir?” Ini adalah pertanyaan tepat. Jika Tuhan menyertai mereka, hidup mereka tidak mungkin biasa-biasa saja.

Pernahkah engkau menonton Olimpiade atau acara olahraga di TV dan terkagum-kagum pada olahragawan yang sepertinya punya kemampuan super? Engkau mungkin terkagum-kagum karena engkau tahu bahwa engkau tidak dapat melakukan hal yang mereka lakukan. Atau mungkin engkau takjub oleh tingkat intelijensi seorang jenius?

Bagaimana denganmu? Siapa bilang engkau tidak mungkin seluarbiasa orang-orang itu? Kapan engkau akan berkata seperti Gideon: “Jika Tuhan besertaku, hidupku tidak mungkin biasa-biasa saja!” dan engkau akan menanyakan pertanyaan yang tepat.

Tuhan memberi Salomo hikmat, dan Alkitab mencatat bahwa dia lebih berhikmat dari semua manusia. Jadi, ada saat dimana satu orang lebih berhikmat dari siapapun, dan dia bukan Yesus. Mengapa itu tidak mungkin dirimu? Mengapa engkau tidak bisa lebih berhikmat dari semua orang di kotamu? Siapa yang bilang engkau tidak bisa?

Adakah sakit penyakit yang mengganggu tubuhmu? Jika engkau telah menerima Roh Kudus, maka engkau perlu menanyakan: “Apakah aku seharusnya masih sakit dengan Roh Kudus hidup didalamku?” Tidak hanya engkau harus menanyakan pertanyaan itu, engkau harus menjawabnya. Ambil Alkitabmu dan renungkan ayat yang berkata, “Dan jika Roh Dia, yang telah membangkitkan Yesus dari antara orang mati, diam di dalam kamu, maka Ia, yang telah membangkitkan Kristus Yesus dari antara orang mati, akan menghidupkan juga tubuhmu yang fana itu oleh Roh-Nya, yang diam di dalam kamu” (Roma 8:11 NIV). Tidak akan lama, kuasa Roh Kudus akan mengalir dalam tubuhmu dan memberi hasil. Praktekkan ini saat ini.


DOA: Bapa terkasih, aku bersyukur atas hikmat-Mu yang berdiam didalamku. Firman-Mu telah menjadikanku bijak dan membawaku dalam tempat keunggulan, keberhasilan, kemenangan dan kelimpahan. Aku diinspirasi oleh Firman-Mu untuk berpikir benar dan tepat, memperkatakan perkataan yang tepat, menanyakan pertanyaan yang tepat, dan menerima hasil dari Firman-Mu di hidupku hari ini, dalam Nama Yesus. Amin.

AYAT RENUNGAN:
2 Timotius 2:23; Titus 3:9


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Kisah Para Rasul 21:17-36 & Ayub 29-31

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Galatia 3:13-22 & Yesaya 32