Rabu, 27 Juli 2022
PEMBAWA KESELAMATAN
Yang berdasarkan Injil dari Allah yang mulia dan maha bahagia, seperti yang telah dipercayakan kepadaku (1 Timotius 1:11).
Sebagai orang Kristen, kita memiliki pelayanan pendamaian; pekerjaan kita untuk Injil adalah menjangkau dunia kita dan mendamaikan manusia dengan Allah. Kita harus melakukannya. Kita yang telah percaya kepada Yesus Kristus telah dibawa ke dalam persekutuan dengan Allah (1 Yohanes 1:3), tetapi seisi dunia tidak. Ini tanggung jawab kita untuk membawa mereka masuk kedalamnya.
Yesus berkata dalam Markus 16:15, “…Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.” Tugas ini tidak diberikan kepada para malaikat, tetapi kepada kita—para murid-Nya. Ada orang Kristen yang berdoa kepada Tuhan untuk mengirim malaikat agar orang-orang datang bagi Kristus; tetapi itu bukan tugas mereka. Tugas mereka adalah membuat orang-orang terhubung dengan kita sehingga kita dapat melayani mereka dengan Injil.
Kita adalah pembawa pesan keselamatan; kitalah yang memimpin orang-orang menuju keselamatan di dalam Kristus Yesus. Seseorang mungkin berkata, “Tetapi dalam Wahyu 14:6-7, kita diberitahu tentang malaikat yang akan memberitakan Injil yang kekal: Dan aku melihat seorang malaikat lain terbang di tengah- tengah langit dan padanya ada Injil yang kekal untuk diberitakannya kepada mereka yang diam di atas bumi dan kepada semua bangsa dan suku dan bahasa dan kaum, dan ia berseru dengan suara nyaring: “Takutlah akan Allah dan muliakanlah Dia, karena telah tiba saat penghakiman-Nya, dan sembahlah Dia yang telah menjadikan langit dan bumi dan laut dan semua mata air.”
Pesan malaikat ini bukanlah pesan keselamatan, tetapi pesan penghakiman seperti yang terlihat pada ayat tujuh yang digarisbawahi. Memberitakan Injil keselamatan adalah tugas yang jelas-jelas diberikan kepada kita. Dalam Kisah Para Rasul 10, Alkitab memberitahu kita bagaimana seorang malaikat dikirim kepada seorang tentara Romawi bernama Kornelius (Kisah Para Rasul 10:1-3). Tetapi malaikat itu tidak memberitakan Injil kepada Kornelius. Sebaliknya, malaikat memintanya untuk melakukan kontak dengan Simon Petrus, yang datang dan bersaksi kepada Kornelius dan seisi rumahnya, dan mereka menerima keselamatan.
Sungguh suatu tugas yang mulia bagi kita untuk menjadi pembawa berita keselamatan sampai ke ujung bumi! Terpujilah Tuhan! Engkau harus senang untuk itu. Jadikan itu pekerjaan hidupmu. Engkau telah diberi kesempatan untuk melayani dalam Injil, untuk membuat kebenaran-Nya diketahui, dan mendirikan Kerajaan-Nya di bumi dan di dalam hati manusia.
DOA: Tuhan yang terkasih, terima kasih atas hak istimewa untuk menjadi pembawa pesan keselamatan. Terima kasih telah memberikanku anugerah untuk membawa manusia kepada kebenaran; membawa mereka dari kegelapan kepada terang, dan dari kuasa Setan kepada Allah. Aku memenuhi pelayananku hari ini sebagai duta Kristus dan Injil. Amin.
AYAT RENUNGAN:
Markusus 16:15-16; Daniel 12:3; 2 Korintus 5:18-19; Matius 28:19
RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Roma 2:1-29 & Mazmur 38-41
RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Efesus 3:13-21 & Yesaya 47