Rabu, 29 Januari 2020

Markas Ilahi-Nya

Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan (Kolose 1:26-27).

Roh Kudus adalah perwujudan dari segala kuasa, dan Dia hidup di dalam engkau dalam kepenuhan-Nya. Dia tidak datang untuk memberimu bagian dari diri-Nya, bertentangan dengan pemahaman yang dimiliki beberapa orang. 1 Korintus 3:16 mengatakan, “Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu?” Di sini, Rasul Paulus menegaskan: Kamu adalah bait Allah dan Roh Allah tinggal di dalam kamu. Tetapi siapakah Roh Kudus yang menakjubkan dan luar biasa ini yang hidup di dalammu? Dia adalah pembawa kehadiran dan berkat Tuhan. Dalam Perjanjian Lama, Dia disebut “malaikat hadirat Allah” (Yesaya 63:9). Dialah yang memanifestasikan kehadiran Tuhan dan kuasa-Nya di mana pun Tuhan menginginkannya. Pikirkan tentang fakta bahwa kepribadian Ketuhanan yang tak terbatas yang luar biasa ini hidup di dalam engkau! Itu membuatmu menjadi bejana pembawa Tuhan; markas keilahian! Haleluya!

Ini berarti bahwa dalam hidupmu, hanya ada kemuliaan dan keunggulan, karena Kristus di dalam engkau, adalah pengharapan akan kemuliaan; Roh Kudus di dalam engkau berarti kemuliaan, keunggulan, kekuatan, kemenangan, sukacita, kedamaian, kemakmuran, dan berkat dalam hidupmu! Tegaskan ini selalu, karena kuasa Firman Allah bekerja melalui pengetahuan dan penegasan. Seringkali, ucapkan dengan keras, “Roh Kudus hidup di dalam aku. Dia telah menghidupkan setiap sel dari diriku; Dia adalah hidupku dan semua yang aku perlukan untuk hidup bahagia selalu, dan memenuhi rencana Tuhan untuk hidupku dengan mulia. Haleluya.“

Roh Kudus tidak hanya ada atasmu seperti yang Ia lakukan terhadap umat Allah dalam Perjanjian Lama, Ia datang kepadamu untuk menjadikanmu sebagai markas besar dari operasi-Nya di bumi. Dia hidup di dalam engkau dalam semua kemuliaan, keagungan, kekuasaan, hikmat dan kekuatan-Nya. Dan melalui engkau, Dia memberkati segala sesuatu dan semua orang di sekitarmu; Dia menegakkan kebenaran Allah di bumi dan di dalam hati manusia. Melalui engkau, Dia dapat mengungkapkan kasih-Nya, karena engkau adalah perpanjangan-Nya di bumi, engkau berasal dari-Nya dan satu dengan-Nya (1 Korintus 6:17). Terpujilah Tuhan selamanya!


DOA: Bapa yang terkasih, aku berterima kasih atas Roh Kudus yang tinggal di dalamku dalam kepenuhan-Nya, menjadikanku sebagai markas besar dari operasi-Mu di bumi. Aku menyadari, dan memanfaatkan Hadirat Agung di dalamku, dan menyatakan bahwa aku memenuhi panggilanku di dalam Kristus, menyatakan kemuliaan, hikmat dan keunggulan ilahi, menghasilkan buah kebenaran, dalam Nama Yesus. Amin.

AYAT RENUNGAN:
1 Korintus 6:17; Kolose 2:9-10; Yohanes 14:23


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Matius 20:17-34 & Keluaran 16-17

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Kisah Para Rasul 13:26-41 & Ayub 28-29