Senin, 9 November 2020

Tegaskan Kebenaran-Nya Dalam Iman

Sebab semua yang lahir dari Allah, mengalahkan dunia. Dan inilah kemenangan yang mengalahkan dunia: iman kita (1 Yohanes 5:4).

Ada begitu banyak informasi negatif di dunia hari ini, dan ini telah menanamkan ketakutan di hati mereka yang tidak berakar dan berdasar di  dalam Firman. Tuhan Yesus mengacu kepada hal ini dalam Lukas 21:25-26 ketika Ia menjelaskan tanda-tanda akhir zaman. Ia berkata, “...dan akan ada... bangsa-bangsa akan takut dan bingung menghadapi deru dan gelora laut. Orang akan mati ketakutan karena kecemasan berhubung dengan segala apa yang menimpa bumi ini...” Dalam Lukas 18:8, Ia bertanya, “...jika Anak Manusia itu datang, adakah Ia mendapati iman di bumi?”

Engkau harus berdiri teguh di dalam iman, apapun tantangan dan kesulitan di dunia hari ini. Latihlah imanmu dengan Firman agar menang melawan kemustahilan dan kesukaran di dalam hidup. Tolaklah untuk menyerah atau tunduk kepada tekanan-tekanan di sekitarmu. Efesus 6:13-16 berkata, “...sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu. Jadi berdirilah tegap, berikatpinggangkan kebenaran dan berbajuzirahkan keadilan, kakimu berkasutkan kerelaan untuk  memberitakan Injil damai sejahtera, dalam segala keadaan pergunakanlah perisai iman, sebab dengan perisai itu kamu akan dapat memadamkan semua panah api dari si jahat.”

Saklar imanmu harus tetap menyala, dengan menaruh pikiranmu atas Firman. Ketika Setan melemparkan panah ketakutan kepadamu, tolaklah, karena Yang lebih besar hidup di dalammu!

Meskipun dunia mengalami penurunan ekonomi yang parah sebagai akibat dari krisis global akhir-akhir ini, tidak masalah; engkau adalah keturunan Abraham! Engkau pewaris bersama Kristus; oleh sebab itu, jangan pernah berkata atau hidup sebagai yang dirugikan; tegaskan kebenaran Allah! Kuasa kreatif Firman-Nya menjadi efektif begitu dihidupkan oleh respon iman dari rohmu, membawa perubahan di dalam hidup dan keadaanmu dari kemuliaan kepada kemuliaan. Haleluya!


PENGAKUAN: Aku kuat di dalam iman dan di dalam anugerah yang ada di dalam Kristus Yesus. Aku memperkatakan kemenangan, kemakmuran, kesehatan, kekuatan, dan kepercayaan diri selalu, sebab lebih besar Dia yang ada di dalamku, dari pada dia yang ada di dunia. Firman Allah telah menguasai sepenuhnya di dalam dan melalui roh, jiwa dan tubuhku. Haleluya!

AYAT RENUNGAN:
Amsal 18:21; 2 Korintus 4:13; Filemon 1:6


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Ibrani 9:1-10 & Ratapan 1-2

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: 1 Petrus 1:1-12 & Yehezkiel 40