Sabtu, 13 November 2021
DIA BERSAMAMU DAN DI DALAMMU SELALU
Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku (Mazmur 23:4).
Alkitab menceritakan pertemuan Yesus dengan Yairus, kepala rumah ibadat, yang anak perempuannya telah mati. Dia berkata kepada Yairus, “…Jangan takut, percaya saja, dan anakmu akan selamat” (Lukas 8:50). Dalam kejadian lain, Dia menasihati orang yang mendengar-Nya sembari mengajarkan Firman Tuhan, “Janganlah takut, hai kamu kawanan kecil! Karena Bapamu telah berkenan memberikan kamu Kerajaan itu.” (Lukas 12:32 NKJV).
Selalu, Dia mengingatkan kita untuk tidak takut, karena Dia bersama kita untuk menolong kita menang menghadapi permasalahan dalam hidup kita. Dia berkata dalam Matius 28:20, “…Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.” Dan, ketika Dia secara jasmani meninggalkan dunia ini, Dia mengirimkan Roh Kudus — untuk berada di dalam kita dan bersama kita: “Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya, yaitu Roh Kebenaran… sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu. Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu… (Yohanes 14:16-18).
Pegang teguh perkataan-Nya. Roh Kudus telah mengambil tempat Kristus yang telah naik, dan sekarang, Dia hidup dalammu hari ini. Selalu dalam kesadaran akan hadirat-Nya didalammu; ambil keuntungan dari Kasih Karunia-Nya dan kuasa-Nya dalam hidupmu. Karena Dia berfirman, “Aku menyertaimu senantiasa sampai kepada akhir zaman,” engkau harusnya merespon, “Terpujilah Tuhan! Aku dapat melakukan segala hal dalam Kristus yang ada didalamku dan bersamaku. Dia segala yang kuperlukan untuk hidup sukses dan senantiasa berkemenangan!”
Tidak masalah, kemanapun engkau pergi di dunia ini, Tuhan selalu bersamamu, pagi, siang atau malam. Ini akan memperkaya persekutuanmu dengan-Nya. Berbicaralah dengan Dia dengan kesadaran bahwa Dia benar-benar dan sungguh-sungguh bersama denganmu. Ini seharusnya memberimu semangat yang besar dalam hidupmu karena Dia yang begitu peduli, Dia yang memiliki semua kuasa — Allah yang besar dan mulia — bersamamu, dan didalammu SELALU.
DOA: Bapa yang benar, betapa diberkatinya mengetahui bahwa Engkau selalu bersamaku, dan didalamku. Aku berjalan dalam terang dan berkat penyertaan dan hadirat-Mu didalamku, mengetahui bahwa aku mendapatkan pertolongan-Mu dalam segala hal, dan diperkuat untuk sukses. Aku berjalan, dalam kemenangan mutlak hari ini, dalam Nama Yesus. Amin.
AYAT RENUNGAN:
Yohanes 14:16-18; 2 Korintus 13:14
RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Ibrani 11:1-16 & Yehezkiel 5-7
RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Yohanes 11:47-57 & 1 Tawarikh 13