Jumat, 15 April 2022

MEMPERSIAPKAN BANGSA-BANGSA BAGI KEDATANGAN-NYA

Sesungguhnya Aku datang segera. Berbahagialah orang yang menuruti perkataan-perkataan nubuat kitab ini! (Wahyu 22:7).

Dalam Matius 28:19-20, Tuhan memerintahkan, “Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku… ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.” Tuhan Yesus memberikan kita pesan bagi seluruh dunia. Ini merupakan pesan tentang apa yang Dia telah lakukan pada kedatangan-Nya yang pertama, agar ketika Dia Kembali untuk pengangkatan Gereja Tuhan, banyak yang sudah bersiap untuk Dia dan akan ikut bersama Dia. Haleluya!

Inilah mengapa kita harus mengabarkan Injil sekarang dengan lebih giat dan sungguh lagi lebih dari sebelumnya. Ini bukan agama; ini tentang Yesus Kristus dan pesan hidup-Nya: bahwa Dia datang dan mati untuk setiap manusia, dan Tuhan membangkitkan Dia dari antara orang mati, dan Dia terangkat ke sorga, dan Dia hidup sekarang, dan Dia akan Kembali satu hari nanti, segera.

Dia menyampaikan hal-hal yang memperlihatkan tanda-tanda kedatangan-Nya yang sangat dekat, dan kita melihat hal-hal itu terjadi di dunia hari-hari sekarang. Tidak banyak lagi waktu yang tersisa. Itulah yang kita kabarkan dan memanggil setiap orang melakukan pertobatan: “Dialah yang kami beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam Kristus.” (Kolose 1:28).

Alkitab memberikan gambaran menarik tentang kedatangan-Nya. 1 Tesalonika 3:13 berkata, “Kiranya Dia menguatkan hatimu, supaya tak bercacat dan kudus, di hadapan Allah dan Bapa kita pada waktu kedatangan Yesus, Tuhan kita, dengan semua orang kudus-Nya.” Dapatkah engkau mengerti betapa perlunya kita disiapkan untuk hidup dalam Dia, setiap hari?

Mengetahui bahwa kedatangan-Nya semakin dekat, jadikan peringatan seperti dalam Yudas 1:4 untuk selalu waspada dalam hati, hidup dengan hati-hari, teguh pada tujuan, layak dan akurat, tidak seperti orang yang tidak bijak dan fasik, namun sebagai orang yang bijak: “Sebab ternyata ada orang tertentu yang telah masuk menyelusup di tengah-tengah kamu, yaitu orang-orang yang telah lama ditentukan untuk dihukum. Mereka adalah orang-orang yang fasik, yang menyalahgunakan kasih karunia Allah kita untuk melampiaskan hawa nafsu mereka, dan yang menyangkal satu-satunya Penguasa dan Tuhan kita, Yesus Kristus.”

Terpujilah Tuhan atas kasih karunia-Nya yang tidak terselami, kebijaksanaan dan kemurahan, yang dilimpahkan-Nya bagi Gereja-Nya untuk secara efektif memproklamasikan Injil dan menegakkan kebenaran-Nya dibumi dalam hari-hari terakhir ini! Paskah ini, kabarkanlah Injil lebih dari sebelumnya. Pindahkan yang dalam kutuk dan kegelapan kedalam kemerdekaan ajaib dan mulia anak-anak Tuhan. Haleluya!


DOA: Bapa terkasih, dengan tekad dan kesadaran betapa pentingnya, aku mengabarkan Injil kebenaran dengan kuasa, memindahkan jiwa-jiwa dari kehancuran dan kutuk, ke dalam kerajaan Allah yang mulia, dalam Nama Yesus. Amin.

AYAT RENUNGAN:
Yohanes 3:13; 1 Korintus 16:22; Efesus 2:5-6


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Lukas 14:25-15:1-10 & Hakim-Hakim 19-21

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Roma 11:1-12 & Mazmur 119:81-104