Rabu, 11 Mei 2022

BUKTIKAN KASIHMU DENGAN MEMENANGKAN JIWA

Sebab Allah mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus dengan tidak memperhitungkan pelanggaran mereka. Ia telah mempercayakan berita pendamaian itu kepada kami (2 Korintus 5:19).

Tanggung jawab penginjilan kita merupakan sesuatu yang dipandang serius oleh segenap sorga. Yang memprihatinkan, banyak yang tidak memahami betapa seriusnya hal ini. Ada orang Kristen yang masih menanyakan apakah seseorang yang tidak memenangkan jiwa sama sekali akan masuk sorga. Pertanyaan yang harus ditanyakan sesungguhnya kepada orang itu adalah, “Jika seseorang tidak mengasihi Tuhan, atau mengasihi Yesus, akankah orang itu masuk sorga?” Ini tidak akan terjadi.

Alkitab berkata, “…setiap orang yang mengasihi Dia yang melahirkan, mengasihi juga dia yang lahir dari pada-Nya.” (1 Yohanes 5:1). Jika engkau mengasihi Bapa, engkau pasti mengasihi Yesus. 1 Korintus 16:22 berkata, “Siapa yang tidak mengasihi Tuhan, terkutuklah ia. Maranata!” Ini berarti, terkutuklah orang itu.

Bukti kasihmu kepada Yesus adalah memegang perintah-Nya — Firman-Nya (Yohanes 14:15). Firman-Nya berkata, “Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.” (Markus 16:15). Jadi engkau melakukan Firman itu dengan memenangkan jiwa. Mungkin ada yang bertanya, “Bagaimana dengan yang hidup sebelum Yesus datang dan belum memiliki kesempatan mengekspresikan kasih mereka pada Dia?” Mereka memiliki Firman Tuhan — Hukum dan Perintah-Nya.

Ayub berkata, “Perintah dari bibir-Nya tidak kulanggar, dalam sanubariku kusimpan ucapan mulut-Nya.” (Ayub 23:12). Yesus adalah Firman (Yohanes 1:14). Haleluya! Karenanya, setiap orang memiliki kesempatan mengekspresikan kasih mereka pada-Nya. Dia berkata dalam Matius 28:19; “Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku…” Ini berarti menjadikan semua orang di dunia ini menjadi murid-Nya; mengajarkan mereka tentang Tuhan dan kehidupan Kerajaan Tuhan; menegakkan Kerajaan-Nya di bumi. Kasihmu dan komitmenmu kepada Tuhan harus tercermin dalam dedikasimu dalam mengabarkan Injil.


DOA: Aku mengasihi-Mu Tuhan, dan dengan penuh keberanian dan dengan terus terang memproklamasikan rahasia Injil dan menjadi saksi yang efektif dan berdampak bagi duniaku dengan kebenaran-Mu. Aku bersyukur Engkau menguatkanku dengan Roh-Mu untuk menjadi saksi yang efektif, mengubah duniaku dan melampauinya dengan kabar kuasa-Mu yang menyelamatkan, dalam Nama Yesus. Amin.

AYAT RENUNGAN:
Yohanes 14:15; Matius 28:19-20; 2 Korintus 5:14


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Yohanes 5:31-47 & 1 Raja-Raja 7-8

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: 1 Korintus 7:10-24 & Amsal 7