Rabu, 21 Oktober 2020

Kenalilah Dia Sebagai Tuhan

Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia dan mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama, supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi, dan segala lidah mengaku: Yesus Kristus adalah Tuhan, bagi kemuliaan Allah, Bapa! (Filipi 2:9-11).

Ketika kita mengatakan, “Yesus adalah Tuhan,” hal itu lebih dari sekedar suatu ekspresi religius; itu berarti Dia adalah pribadi dengan otoritas tertinggi. Dia adalah Tuan dan Penguasa; Dialah yang harus dihormati dan dipuja! Itulah artinya “Tuhan.”

Sebagian orang hanya mengenal Yesus sebagai Juruselamat, tetapi Dia lebih dari sekedar Juruselamat. Dialah pribadi yang memiliki kedudukan terkemuka, dan kepada-Nyalah pelayanan dan ketaatan ditujukan. Engkau harus mengenal Yesus dalam terang ini dan berjalan dalam kesadaran ini setiap hari. Di dalam keluarga, bisnis, akademis, pekerjaan, keuanganmu, dan segala sesuatu yang berhubungan dengan kehidupanmu, kaitkan dengan Dia sebagai Tuhan! Dengan kata lain, biarkan Dia memiliki supremasi dan kekuasaan.

Yesus harus menjadi perkataan final yang berhubungan dengan dirimu. Ingat, hanya Dialah Tuhan yang penuh hikmat; karena itu, tunduklah pada supremasi kehendak-Nya, nasihat dan kebijaksanaan-Nya. Dan jika engkau belum lahir baru, jika engkau belum menjadikan Yesus sebagai Tuhan dalam hidupmu, perkatakan doa ini sungguh-sungguh dengan hatimu: “Tuhan, aku percaya dengan segenap hatiku pada Yesus Kristus, Putra Allah yang hidup. Aku percaya Dia telah mati bagiku dan Allah membangkitkan-Nya dari kematian. Aku mengakui bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan dalam hidupku. Melalui Dia dan di dalam nama-Nya, aku memiliki hidup kekal; aku telah lahir baru. Terima kasih Tuhan, karena menyelamatkan jiwaku! Sekarang aku menjadi anak Allah. Haleluya!”


PENGAKUAN: Tuhan Yesus, aku mengenalmu sebagai Tuhan, Raja, dan Penguasa hidupku; aku telah menjadi kepunyaan-Mu, dan itu adalah keputusan final dalam hidupku. Aku percaya dengan segenap hatiku dan mendeklarasikan dengan mulutku bahwa engkau adalah Tuhan atas segala sesuatu di sorga, di bumi, dan di bawah bumi. Aku berjalan dengan kesadaran dan pewahyuan akan kebesaran, kekuasaan, dan keagungan-Mu hari ini. Amin.

AYAT RENUNGAN:
1 Timotius 6:15-16; Kisah Para Rasul 10:36


RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: 1 Timotius 3:1-16 & Yeremia  9-10

RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Ibrani 10:19-39 & Yehezkiel 20