Selasa, 27 April 2021
MELAKUKAN FIRMAN
Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan (Roma 10:10).
Ada tiga hal penting yang harus engkau lakukan untuk melakukan Firman dan menikmati penyediaan Tuhan bagimu. Pertama, hatimu harus sepakat dengan Firman. Alkitab berkata, “Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan…” (Roma 10:10). Itu artinya engkau diselamatkan oleh Tuhan saat engkau sepakat dengan Firman-Nya dalam hatimu.
Yang kedua adalah, pikiranmu harus selaras dengan hatimu terhadap Firman. Ini menyiratkan bahwa Firman harus masuk dalam pengertianmu. Tanpa pengertian, engkau tidak dapat menyampaikan apa yang ada dihatimu melalui kata-kata.
Yang ketiga, engkau harus memperkatakan Firman “rhema” (Yunani); suatu kata yang ditujukan langsung kepada orang tertentu, pada waktu tertentu dan untuk tujuan tertentu. Rhema adalah Firman yang diberikan untuk situasi tertentu. Itu yang dikatakan oleh Yehezkiel di lembah penuh tulang belulang; dia berkata, “aku bernubuat seperti diperintahkan (Tuhan) kepadaku.”
Jika perkataan atau ucapanmu tidak selaras atau sepakat dengan apa yang Tuhan katakan, maka engkau mendapatkan hasil yang tidak sesuai. Alkitab berkata, “Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan” (Roma 10:10). Terjemahan, “mulut mengaku” disini ditulis dalam Bahasa Yunani yaitu, “homologeo” yang berarti “menyatakan persetujuan”, atau sepakat satu dengan yang lain.
Pewahyuan dari roh memberikan rhema Firman Allah buat kita. Perenungan atau deklarasi atas Firman membawa hasil yang luar biasa, membuat Firman itu jadi nyata.
DOA: Bapa terkasih, terima kasih atas perkataan-Mu yang spesifik dan aktif kepadaku hari ini atas situasiku yang khusus. Saat aku mengucapkan rhema, dan menyatakan kata-kata yang berkuasa mengenai kesehatan, keuangan, bisnis, dan pelayananku, keadaan selaras dengan keinginan dan tujuan-Mu yang sempurna untuk hidupku, dalam Nama Yesus. Amin.
AYAT RENUNGAN:
1 Raja-Raja 22:14; Lukas 4:4
RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 1 TAHUN: Lukas 22:39-65 & 1 Samuel 29-31
RENCANA PEMBACAAN ALKITAB 2 TAHUN: Markus 5:35-43 & Imamat 27